📌 SIBUK?
.
Telat shalat atau tidak menyempatkan untuk ibadah lainnya kepada Allah ï·»? Mari kita renungkan hadits qudsi berikut.
.
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, Rasulullah ï·º bersabda, "Sesungguhnya Allah Ta'ala berfirman: 'Wahai manusia, Luangkanlah waktumu untuk beribadah kepada-Ku, niscaya Aku akan penuhi dadamu dengan kekayaan dan Aku akan menutup kefakiranmu. Jika engkau tidak melakukan yang demikian itu, niscaya Aku akan penuhi kedua tanganmu dengan kesibukan dan Aku tidak akan menutup kefakiranmu'." (HR. At-Tirmidzi IV/642 no. 2466, Ibnu Majah II/1376, Ahmad II/358 no. 8681, dan Ibnu Hibban II/119 no. 393).
.
Sibuk biasanya berkaitan dengan bekerja alias mencari rezeki. Kesibukan kerja takkan ada artinya jika Allah ï·» menahan rezeki yang kita cari. Allah ï·» berfirman, “Aku tidak menghendaki rezeki sedikit pun dari mereka (manusia) dan Aku tidak menghendaki supaya mereka memberi Aku makan. Sesungguhnya Allah, Dia-lah Maha Pemberi rezeki yang mempunyai kekuatan lagi sangat kukuh.” (QS. Adz-Dzariyaat: 57-58).
.
Jadi, sesibuk apapun kita, tetap harus meluangkan waktu untuk beribadah kepada Allah ï·». Jangan sampai menunggu waktu luang, karena malaikat maut sewaktu-waktu dapat menghampiri tanpa terlebih dahulu memberi kabar.
No comments:
Post a Comment
Tulis komentar Anda disini