TRANSLATE ARTIKEL INI KE DALAM BAHASA LAIN DENGAN MENGKLIK PILIH BAHASA DIBAWAH

Thursday 30 September 2021

RESEP MIE AYAM Buah NAGA

by @yuniarrahmiii

Bahan MIE ;
150 gr tepung cakra
2 sdm buah naga lumatkan lalu campur air hingga berat total 60gr
Sejumput garam
Secukupnya tepung sagu (untuk bahan tabur)

Cara;
1. Dalam wadah, campur semua bahan uleni hingga rata . Lalu gilas tipis bisa pakai alat penggiling khusus untuk mie (karna saya ga punya jdi di giling manual pakai roling pin). Lakukan penggilasan hingga berulang2 agar adonan cukup kalis ,
2. Setelah 2-3 kali penggilasan taburkan tepung sagu ke bagian atas adonan yg sdh di gilas tipis (fungsi tepung sagu agar mie tdk menempel satu sama lain). Lalu potong tipis memanjang (menggunakan pisau tipis)
3. Uraikan potongan mie yg sdh di potong2 lalu rebus di dlm air mendidih hingga matang kenyal

Bahan TUMIS AYAM;
300 gr dada ayam (potong dadu)
200gr kulit ayam (potong2)
1 batang daun bawang(potong2)
2 batang seledri(potong2)
2 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 batang serai geprek
1 sdm minyak wijen
3 sdm kecap manis
2 sdm kecap asin

Bumbu halus;
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 cm jahe
2 cm kunyit
2 butir kemiri
1/2 sdt merica

Cara;
1 . Tumis bumbu halus tambahkan putongan daging dan kulit ayam, tambahkan bahan lainnya , tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk (koreksi rasa)

Bahan MINYAK BACEMAN;
100 ml minyak goreng
6 siung bawang putih tumbuk kasar
(Panaskan minyak lalu goreng bawang putih yg sdh di tumbuk kasar hingga wangi dan garing)

Penyelesayan;
1. Siapkan mangkuk, tuangkan 1 sdm minyak baceman, dan 1/2 sdt minyak kaldu (optional) tuangkan mie yg sdh di rebus tadi , aduk hingga tercampur rata
2. Tambahkan tumisan daging ayam, telur rebus dan sayur sawi rebus , lalu tambahkan air kaldu atau air hangat (sebagai kuahnya)
Sajikan dngn saos tomat , kecap manis , sambel, dan jeruk nipis sebagai pelengkapnya

Resep Tahu Telur

.
Bahan Utama:
- 1 butir telur dan 1 buah tahu dipotong kotak²
- Sedikit garam
- Merica secukupnya
- 1 batang daun bawang, potong kecil²
.
Bumbu:
- Segenggam kacang tanah goreng (sisakan sedkit utk taburan) 1-2 sdm petis (bila gak suka bisa di skip)
- 1 siung bawang putih goreng
- 2 buah cabe rawit (bila suka pedes bisa ditambah)
- Asam secukupnya
- Secuil gula merah
- Sedikit garam
- Secukupnya Air
- Secukupnya Kecap
.
Bahan pelengkap:
- Secukupnya Kol mentah rajang halus
- Secukupnya Toge tapi saya pakai kecambah yg direbus
- Secukupnya Seledri, bawang goreng dan kacang tanah sesuai selera
- Timun yg dipotong" saya gk pakai
.
Cara Membuat:
- Kocok telor tambahkan garam dan tahu beri potongan daun bawang lalu goreng seperti membuat telor dadar biasa
- Ulek semua bumbu jangan lupa beri air dan kecap secukupnya
- Tata sebagian bumbu didasar piring lalu letakkan sebagian kol dan toge, tambahkan tahu telor beri lagi sisa irisan kol dan toge serta timun lalu siram sisa bumbu
- Taburi seledri, bawang goreng dan kacang goreng, jangan lupakan kerupuknya
- Siap disajikan
.
* Tips:
Jika pakai lontong tata lontong di piring lalu tambahkan bahan lain tpi krn saya lgi gak ada lontong jd gak pake, bisa dimakan bersama nasi juga.
.
.
By @dapur.raditya

AJARKAN SHOLAT ANAKMU SESUAI SUNNAH SEJAK DINI


Orang tua dgn tiada bosan senantiasa memberikan contoh dgn shalat di awal waktu dgn berjamaah di masjid, mengajaknya serta menanyakan kepada anaknya apakah dia telah menunaikan shalatnya ataukah belum

Rasulullah shallallaahu alaihi wa sallam bersabda:

 مُـرُوْا أَوْلاَدَكُمْ بِالصَّـلاَةِ وَهُمْ أَبْنَاءُ سَبْعِ سِنِيْنَ، وَاضْرِبُوْهُمْ عَلَيْهَا، وَهُمْ أَبْنَاءُ عَشْرٍ، وَفَرِّقُوْا بَيْنَهُمْ فِي الْمَضَاجِعِ.

Suruhlah anak kalian shalat ketika berumur 7 tahun, dan kalau sudah berusia 10 tahun meninggal-kan shalat, maka pukullah ia. Dan pisahkanlah tempat tidurnya (antara anak laki-laki dan anak wanita)
[Hadits hasan: Diriwayatkan oleh Abu Dawud (no. 495), Ahmad (II/180, 187) dgn sanad hasan, dari Amr bin Syu’aib, dari ayahnya, dari kakeknya radhiyallaahu anhum]

Mengajak isteri & anak kita untuk melaksanakan shalat di awal waktu, merupakan salah satu perintah dari Rasulullah shallallaahu alaihi wa sallam. Allah Azza wa Jalla memerintahkan kita untuk tetap sabar dlm menunaikan kewajiban ini, termasuk sabar dlm mengingatkan isteri & anak kita untuk tetap menegakkannya

 وَأْمُرْ أَهْلَكَ بِالصَّلَاةِ وَاصْطَبِرْ عَلَيْهَا ۖ لَا نَسْأَلُكَ رِزْقًا ۖ نَحْنُ نَرْزُقُكَ ۗ وَالْعَاقِبَةُ لِلتَّقْوَىٰ

Dan perintahkanlah keluargamu melaksanakan shalat dan sabar dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rizki kepadamu, Kami-lah yang memberi rizki kepadamu. Dan akibat (yang baik di akhirat) adalah bagi orang yang bertaqwa
[Thaahaa : 132]

Jika anak kita sudah berumur 10 tahun, hendaknya sang ayah mengajaknya untuk menunaikan kewajiban shalat dgn berjamaah di awal waktu di masjid. Ini merupakan pendidikan praktis yg sangat bermanfaat, karena dalam benak si anak akan tertanam kebiasaan dan perhatian yg mendalam ttg kewajiban yg sangat mulia ini. Terdapat banyak sekali hikmah & manfaat yg terkandung di dalamnya. Seseorang yg lalai dlm shalatnya, maka ia akan mengikuti hawa nafsunya, sebagaimana firman Allah: 

فَخَلَفَ مِنْ بَعْدِهِمْ خَلْفٌ أَضَاعُوا الصَّلَاةَ وَاتَّبَعُوا الشَّهَوَاتِ ۖ فَسَوْفَ يَلْقَوْنَ

Kemudian datanglah setelah mereka, pengganti yang mengabaikan shalat dan mengikuti keinginannya, maka mereka kelak akan tersesat
[Maryam (19): 59]

Bentuk menyia-nyiakan shalat di antaranya adalah melalaikan kewajiban shalat, menyia-nyiakan waktu shalat dengan tidak melaksanakannya di awal waktu. Yang dengan sebab itu, mereka akan menemui kesesatan, kerugian dan keburukan
[Tafsiir Ibnu Katsir (III/141-143)]

Wallaahu a’lam bish shawaab

Wednesday 29 September 2021

SILSILAH SAGELE DI TANAH BIMA

 

Sagele adalah sebuah tradisi menanam benih (padi, jagung, dll) di kebun (bukit/lereng gunung) oleh masyarakat Bima dengan diiringi musik biola atau gambus dan lagu khas Bima (kapatu Mbojo)..

Sagele biasa dilakukan saat dimulainya masa bercocok tanam diwilayah Kab/Kota Bima.. Biasanya tradisi sagele ini mudah kita jumpai  ketika mulai masuk musim penghujan...

Kegiatan bercocok tanam dengan sagele dilakukan secara berkelompok yang terdiri dari kaum perempuan yang berjumlah 10 orang atau lebih (tergantung luas kebun) untuk menanam dengan gerakan menanam benih secara bersamaan dengan  mengikuti irama musik sagele yang dimainkan oleh 1 orang laki-laki. Kadang juga kaum perempuan sambil berbalas pantun khas Bima (Kapatu Mbojo) dengan pemain sagele ditengah-tengah proses bercocok tanam. Membuat aktifitas menanam benih tsb semakin bersemangat...

 

Menurut Sejarawan Bima (Alan Malingi) kalau masyarakat Inge Ndai (Sambori, Kuta,Teta,Tarlawi, Kadi, Kaboro dan sekitarnya) menyebutnya dengan Arugele. Malah Arugele di wilayah ini tidak hanya identik dengan prosesi menanam, tapi juga berkaitan dengan upacara dan hajatan hidup dan kematian. Sehingga di wilayah ini dikenallah Arugele Ngguda, Arugele nika ro neku, arugele Suna Ra Ndoso, dan lain-lain.  

Tapi bagi masyarakat di sekitar Lelamase, Ntobo,Ndano Nae dan sebagian wilayah Bima lainnya menyebutnya dengan Sagele.

Sagele dan Arugele adalah tradisi menanam mayarakat Bima yang telah turun temurun dilakukan terutama memasuki musim penghujan.

Yang membedakan Arugele di Sambori dan sekitarnya dengan Sagele adalah pada nyanyian dan iringan alat musiknya. Arugele Ngguda (Arugele menanam) di Sambori dan sekitarnya hanya diiringi senandung Arugele tanpa musik pengiring. Bagi masyarakat Sambori dan sekitarnya, Arugele juga menjadi tarian nyanyian yang berhubungan dengan tanam dan panen. Oleh karena itu, atraksi seni ini biasa digelar di sawah dan huma ketika mulai menanam maupun pada saat panen. Arugele dinyanyikan bersama-sama oleh semua orang yang ada di hamparan ladang yang melakukan prosesi menanam.

Sagele atau Arugele adalah tarian dan nyanyian yang berhubungan dengan tanam dan panen. Oleh karena itu, atraksi seni ini biasa digelar di sawah ketika mulai menanam maupun pada saat panen. Tarian dan nyanyian Arugele dibawakan oleh 10 atau lebih orang perempuan baik dewasa maupun para gadis. Sambil menyanyi mereka memegang tongkat kayu yang ujungnya telah dibuat runcing dan ditancapkan ke tanah. Mereka berbaris dan melakukan gerakan menancapkan kayu yang diruncingkan itu kemudian menaburkan butir-butir padi, jagung atau kedelai ke tanah yang telah mereka lubangi dengan kayu runcing tadi. Sementara kaum lelaki mengikuti alunan langkah mereka untuk merapikan dan menutup kembali tanah yang telah ditaburi bibit tadi.

Di kalangan masyarakat Bima ada sejenis tari yang mirip dengan arugele Donggo Ele, yaitu tari sagele, yang biasanya dipentaskan ketika menanam padi di sawah ladang , kemungkinan tari Sagele berasal dari tari Arugele Donggo Ele. Tari sagele hanya dikenal oleh Orang Bima di Kecamatan Wawo dan sekitarnya, serta di kelurahan Lelamase Kota Bima. Seperti halnya Belaleha, Arugele pun berkembang dan dilantunkan bukan hanya pada saat menanam atau panen, tapi nyanyian Arugele juga dilantunkan pada saat acara khitanan maupun pernikahan.

Sedangkan Sagele diiringi musik Gambo (Sejenis Alat musik petik khas Bima yang ukurannya lebih kecil dari Gambus pada umumnya senar dibuat dari tali pancing)  maupun Biola. Syair yang dilantunkan juga adalah syair Lagu Bima (Rawa Mbojo). Jika Arugele dilantunkan bersama-sama oleh orang-orang yang melakukan prosesi menanam, namun Sagele hanya dilantunak oleh pemain musik (Biola atau Gambo) dengan satu atau dua orang penyanyinya. Sedangkan yang lain melakukan aktifitas menanam secara serentak seirama antara iringan music maupun jatuhnya tongkat ke tanah.

Persiapan   Arugele dan Sagele biasa saja. Tidak ada ritual tertentu yang dilakukan. Beberapa hari sebelum dilakukan upacara tanam biasanya pemilik lahan menghubungi sanak keluarga maupun kerabat yang terdekat maupun yang jauh untuk dilakukan “Pina“. Pina adalah undangan untuk membantu kegiatan tanam maupun panen dengan upah yang disepakati. Upah Pina bisa berupa uang atau hasil panen. Besarnya uang pina berkisar Rp.100 ribu.

Dari salah satu sumber yang saya baca tenyata sagele ini ada silsilahnya dengan daerah Sumatra.

Dalam Bahasa Daerah Bima, Rawa berarti Nyanyian, Sagele berarti Alat yang dipergunakan untuk menanam. Rawa Sagele biasa dilakukan saat dimulainya bercocok tanam oleh masyarakat Bima.

Rawa Sagele adalah sebuah nyanyian tradisonal masyarakat Desa Maria Kec Wawo Kab Bima Prop Nusa Tenggara Barat (NTB) yang hingga saat ini masih utuh dan dilestarikan oleh warga Desa Maria pada setiap saat menanam padi, jagung, kacang-kacangan.  Rawa Sagele adalah warisan Nenek Moyang orang Maria yang hingga saat ini sudah berumur ± 500 tahun.

Munculnya Rawa Sagele di Kecamatan Wawo, berawal dari kebiasaan turun temurun bercocok tanam dengan cara bergotongroyong. Sebelum kegiatan menamam, kaum laki-laki akan mempersiapkan dan membersihkan lahan, lalu menghubungi sanak keluarga, kerabat yang terdekat maupun yang jauh untuk dilakukan “Pina“, yakni undangan untuk membantu kegiatan menanam...

Menurut cerita secara turun temurun dari Nenek Moyang warga Desa Maria, bahwa orang Maria khusunya, pada awalnya berasal dari salah satu daerah di Pulau Sumatra yaitu dari daerah Minang (Minangkabau). Karena peperangan antara suku dengan suku lain, mereka pindah ke pulau Sulawesi (Sulawesi Selatan). Di Sulawesi mereka bermukim di salah satu daerah yang disebut kampung Marioriwawo.

Di Sulawesi juga berperang lagi dengan suku asli Sulawesi. Dengan terpaksa pula pindah dan mencari tempat baru, yaitu di Dana Mbojo (Tanah Bima) ini yaitu di daerah puncak ujung timur pulau Sumbawa ini, dengan tetap memberi nama kampungnya yaitu kampung Maria Wawo. Dari asal nama Mariariwawo.

Jadi Rawa Sagele memang sejak mereka berada di daerah Minang sudah ada. Terbukti sekali sebagai saksi nyata. Bahwa cara melipat Sambolo Songke masyarakat Minang dengan kita di Bima (Maria) hampir sama. Orang Minang memasang Sambolo Songke pada bagian depan. Sedangkan kita (Bima) meletakkan pada bagian samping kepala kita yaitu pada bagian atas telinga.

Untuk mengiringi Rawa Sagele menggunakan alat musik  biola atau gambo yang  dimainkan oleh seorang laki-laki. Seni Rawa Sagele ini akan menarik sekali pada saat  melihat jatuhnya tangan kanan yang menancapkan tembilang (Sagele) ditanah oleh wanita-wanta yang sedang menanam. Kesamaan gerak tangan yang memasukkan bibit pada dilubang tanah sangat serasi sekali dengan nada Rawa Sagele tersebut.

Sagele atau Arugele masih tetap eksis hingga saat ini terutama bagi masyarakat di lereng-lereng pegunungan di Dana Mbojo (Tanah Bima). 

Sagele menggunakan biola:


Sagele menggunkan Gambo:


Bahan Bacaan: 

id.wikipedia.org/wiki/Rawa_Sagele

kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpnbbali/rawa-segale

alanmalingi.wordpress.com

www.sejarahbima.com

Youtube: 

Nawir Wera Channel 

Muslimin Ahmad

Penyusun: 

M. Al. Furqan

Tuesday 28 September 2021

RESEP TENGIRI BAKAR SAMBAL COLO-COLO

Oleh: @banususanto

Bahan:
4 slice tengiri ukuran sedang (berat @250-300 gr)
Bumbu bakaran (campur jadi satu):
5 siung bawang putih haluskan
1 sdm ketumbar halus
8 sdm kecap manis
1 sdt lada halus
2 sdt garam
1 sdt kaldu bubuk
3 sdm air asam jawa

Sambal colo-colo:
40 buah cabe rawit merah, dirajang
30 cabe rawit hijau, dirajang
4 buah tomat hijau, potong dadu 
6 siung bawang merah, dirajang
½ genggam kacang kenari, sangrai lalu cincang kasar
1 genggam daun kemangi, dirajang
2 sdm air jeruk limau
2 sdm gula pasir
4 sdm minyak sayur
Garam dan lada bubuk secukupnya

Cara memasak:
1. Lumuri potongan tengiri dengan bumbu bakaran. Selanjutnya bakar sambil sesekali diolesi sisa bumbu bakaran. Bolak-balik sampai matang dan bakaran merata.
2. Campur semua bahan sambal colo-colo sampai tercampur rata. Cicipi dan koreksi rasa.
3. Penyajian: susun tengiri bakar di atas piring, siram dengan sambal colo-colo.

Untuk 4 porsi
SELAMAT MENCOBA

Resep Es Pudding Buah

Resep ala @mrs.wijaya⁣
Bahan pudding :⁣
- 1 bks agar2 putih (7g)⁣
- 1/2 bks nutrijell kelapa muda (7,5g)⁣
- 200-250 gula pasir⁣
- 1300 ml susu cair full cream⁣
.⁣
Bahan es lainnya:⁣
(buah bisa ditambah buah apa sj sesuai selera dan potong2/serut sesuai selera)⁣
- 1/4 bh semangka uk sedang⁣
- 1/4 bh blewah uk sedang⁣
- 2 bh alpukat uk besar⁣
- 2 kaleng buah leci kalengan⁣
- 1 kaleng susu kental manis⁣
- Air secukupnya⁣
- Es batu secukupnya⁣
.⁣
Cara memasak:⁣
1. Pudding susu : dlm panci campur semua bahan pudding jadi satu aduk rata, didihkan sambil diaduk⁣
(jika tdk suka terlalu manis beri gula 200 gr, jika suka manis beri gula 250 gr)⁣
2. Angkat dan hilangkan uapnya sebentar lalu tuang ke loyang,dinginkan pada suhu ruangan kemudian masukkan kulkas, potong2/serut sesuai selera⁣
3.Dalam wadah, masukkan potongan pudding beserta bahan es lainnya, aduk rata koreksi rasa, tuang kegelas/mankok, sajikan.⁣
(bisa ditambah sirup sesuai selera, bunda tdk pke karena anak2 lebih suka pke susu saja).⁣

Resep Nastar Glowing (Tanpa Mixer)

By @umi_babyraj⁣
.⁣
Selai nanas , bulatkan 3-4 g⁣
.⁣
Kulit nastar :⁣
(Source: ms.rinadedik)⁣
100 g butter⁣
100 g margarin⁣
50 g gula halus⁣
2 kuning telur⁣
25 g susu bubuk⁣
300 g tepung terigu protein rendah⁣
.⁣
Olesan, tinggal campur  semua aduk rata, bahan olesan ini ya:⁣
2 kuning telur⁣
1 sdt madu (optional)⁣
½ sdt susu cair⁣
.⁣
Cara membuat kulit nastar :⁣
1. Aduk dengan whisker butter, margarin, gula halus, dan telur sampai tercampur rata.⁣
2. Tambahkan tepung dan susu, aduk rata.⁣
3. Bulatkan asal dengan berat kurang lebih 6-7 g, simpan di kulkas bawah selama ½ - 1 jam (optional)⁣
4. Ambil adonan kulit, isi dengan selai nanas, bulatkan sampai permukaan mulus.⁣
5. Susun di loyang yg dioles margarin (jangan dialasi baking paper)⁣
6. Sebelum adonan dimasukkan pastikan oven sudah dipanaskan selama 5 menit, suhu 160 °C⁣
Masukkan adonan ke oven,⁣
Pertama : oven dengan api bawah selama 10 menit di suhu 125 - 130 °C⁣
Lanjut kedua : oven dengan api atas, selama 15 menit  di suhu 125 - 130 °C. Keluarkan adonan dari oven tunggu bener2 dingin.⁣
7. Oles dengan bahan olesan di setengah bagian nastar, tunggu sampai bener2 kering. Oles kedua dengan bahan olesan, tunggu kembali sampai bener2 kering.⁣
8. Oven di suhu 125 - 130 °C sampai permukaan kuning keemasan pakai api atas bawah.⁣
.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣

Follow yuk
@makanan_lezat_banget

Selamat mencoba

Resep Fudgy Cheese Brownies


By @cookingwithhel

Loyang 20x20cm alasi kertas roti

Bahan lapisan keju
- keju spread / cream cheese 170gr
- gula halus 1 sdm
- telur 1 butir
- perasan jeruk nipis 1 sdm
- terigu protein sedang1 sdm

Cara buat:
- whisk / mixer keju spready dan gula hingga lembut, masukan telur dan jeruk nipis, whisk / mixer hingga tercampur, masukan terigu aduk rata dengan whisk / spatula

Bahan brownies (resep @erlina.lim_ )
- dark cooking chocolate 150gr
- minyak sayur 40ml
- butter 50gr
- telur 2 butir
- gula halus 150gr (saya pakai gula pasir yang di blender)
- tepung terigu protein sedang 100gr
- coklat bubuk 35gr

Cara buat
- lelehkan dcc, minyak, dan butter dengan cara double boiler, diamkan hinggat hangat (tidak panas)
- whisk telur dan gula
- masukkan lelehan coklat tadi aduk rata
- masukkan terigu dan coklat bubuk, aduk rata
- tuang ke loyang ratakan. Sisakan 1 sdm untuk motif
- tuang adonan keju, ratakan
- sisa 1 sdm adonan coklat tadi di sebar merata diatas lapisan keju lalu bentuk motif menggunakan tusuk gigi
- oven suhu 160 celcius 20 menit (sesuaikan oven masing-masing)

RESEP TUMIS GENJER PEDAS⁣

Siapa yang doyan menu ndeso kayak gini? 😆 ⁣
TUMIS GENJER PEDAS⁣
by @aras_galeri⁣
Bahan:⁣
Sayur genjer secukupnya⁣
Bumbu ulek kasar:⁣
Cabe merah kriting⁣
Cabe rawit merah⁣
Bawang merah⁣
Bawang putih ⁣
Tomat merah⁣
Terasi⁣
Garam⁣
Caranya⁣
1. Siangi sayur genjer, untuk bagian batang ambil bagian mudanya saja ya, kalau batangnya udah tua ambil pucuk nya aja⁣
2. Remas-remas genjer dengan garam sampai genjer layu, gak usah di kasih air ya⁣
3. Lalu bilas genjer 3-4 kali sampai bersih, tujuan di remas-remas untuk menghilangkan bau langu dan pahitnya⁣
4. Tumis bumbu sampai harum, masukkan genjer, boleh tambah sedikit saja air matang, lalu masak sebentar dengan api besar sambil di aduk-aduk, bisa tambah kaldu jamur atau sedikit gula pasir sesuai selera⁣
note: ⁣
mau pake saos tiram juga boleh, tapi sy lebih suka seperti ini berasa tumisan di kampung dulu, sy pake genjer yang bunga nya masih kuncup, bukan yang udh jadi daun,⁣
Semoga bermanfaat ya⁣

2 Jenis Siksa Azab Kubur



Syekh Sholih Al Fauzan hafizhohulloh berkata, 

 عـذاب القـبر علـى نـوعين :
❪①❫ الـنوع الأول : عـذاب دائـم وهـو عـذاب الكفـار،
☜ كمـا قـال تـعالى : { الـنَّارُ يُعْرَضُـونَ عَلَـيْهَا غُـدُوًّا وَعَـشِيًّا } ❪ غـافر ٤٦❫
❪②❫ النـوع الثـاني : يكـون إلـى مـدة ثـم ينقـطع وهـو عـذاب بعـض العـصاة مـن المـؤمنين، فيعـذب بحسـب جرمـه ثـم يخـفف عنـه؛ وقـد ينقـطع عـنه العـذاب بسـبب دعـاء أو صـدقة أو استـغفار. 
▣ ❪ شـرح العـقيدة الواسـطية صـ ❪ ١٣٢❫

"Azab kubur itu ada 2 macam:

Pertama, azab yang kekal, yaitu azab bagi orang-orang kafir,
"Neraka diperlihatkan kepada mereka setiap pagi dan sore." (QS. Ghofir, 46)

Kedua, azab sampai pada waktu tertentu kemudian berhenti. Inilah azab bagi pelaku maksiat dari kaum mukminin, ia diazab sesuai dosanya kemudian diringankan, dan terkadang azab itu selesai karena sebab doa, sedekah, atau permohonan ampun kaum mukminin."

(Syarhul 'Aqidah Al Wasithiyah hal. 132)
.
.
Ikuti Akun Media Imam Syuhada Official :
📱Instagram https://www.instagram.com/imamsyuhada_official
💻 Facebook https://www.facebook.com/imamsyuhadaofficial
🖥 Youtube https://www.youtube.com/imamsyuhadaofficiall
🌐 Telegram https://t.me/imamsyuhada_official

Monday 27 September 2021

HADITS QUDSI YANG MEMBUAT KETENANGAN JIWA

♻️ Bismillah..

Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam
Bersabda dalam Hadits Qudsi :
Allah Azza wa'Jallla berfirman :

Wahai anak Adam…
Janganlah engkau takut 
Kepada Pemilik kekuasaan,
Selama kekuasaan-Ku masih ada…
Dan kekuasaan-Ku tidak akan sirna selamanya…

Wahai anak Adam…
Janganlah engkau cemaskan sempitnya rezeki,
Selama perbendaharaan-Ku masih ada…dan
Perbendaharaan-Ku tidak akan habis selamanya…

Wahai anak Adam…
Janganlah meminta kepada selain Aku…
Sementara engkau memiliki Aku…
Jika engkau mencari-Ku, 
engkau akan menemukan Aku…
Dan jika engkau kehilangan Aku, 
Maka engkau kehilangan seluruh kebaikan…

Wahai anak Adam…
Aku ciptakan engkau untuk beribadah, 
Maka janganlah engkau bermain-main…
Dan Aku telah tetapkan bagimu rezekimu, 
Maka janganlah Penatkan ragamu…(Capek). 

Jika engkau ridha terhadap pembagian-Ku,
Maka akan Aku tenangkan jiwa dan ragamu,
Dan engkau menjadi orang terpandang di sisi-Ku…
Dan jika engkau tidak ridha terhadap Pembagian-Ku, Maka Demi Kemuliaan dan Keperkasaan-Ku, Sungguh akan aku bebankan engkau dengan dunia, engkau terseok-seok Laksana hewan melata di permukaan bumi,
Kemudian engkau tidak akan mendapatkan 
Apa-apa selain yang telah aku tetapkan,
Dan engkau menjadi orang tercela di sisi-Ku…

Wahai anak Adam…
Aku ciptakan tujuh langit dan tujuh bumi, 
Dan aku tidak berat menciptakan itu semua…
Lantas apa beratnya bagi-Ku mengurus rizki Untukmu?

Wahai anak Adam…
Aku tidak lupa kepada orang yang telah 
Bermaksiat kepada-Ku…Lantas bagaimana 
Mungkin Aku lupa kepada mereka yang ta’at kepada-Ku? Sedangkan Aku adalah Tuhan Yang Maha Pengasih dan Berkuasa atas segala sesuatu?

Wahai anak Adam…
Janganlah engkau minta kepada-Ku 
Rezekimu esok hari…Sebagaimana Aku tidak Menyuruhmu melakukan Pekerjaan esok hari…

Wahai anak Adam…
Aku sungguh Mencintaimu…
Maka demi hak-Ku di atasmu, 
Jadilah engkau orang yang cinta kepada-Ku…

Resep Sambal Korek Kencur

RESEP
Bahan Utama :
• 1 genggan rawit hijau dan merah
• 1 butir bawang putih
• 2 cm kencur
• Garam & Gula Pasir sesuai selera
• 2-3 sdm minyak panas *HOT
.........
STEP
• Uleg semua bahan (kecuali minyak panas)
• Siram dengan minyak panas. Aduk merata. Test n koreksi rasa. Sajikan dengan lauk dan lalab favorit masing2.

RESEP KUE LEKKER HOLLAND


Bahan
220gr tepung pro rendah
220gr butter 
30gr susu bubuk
1 butir telur + 1 kuning telur
140 gr gula halus
70gr keju cheddar, parut
1sdt vanilla 
1sdt pasta pandan
1 kuning telur untuk olesan

Cara
1. Panaskan oven 200 derajat.
2. Campur butter, gula halus , dan telur, mixer speed tinggi sampai lembut
3. Masukkan sedikit demi sedikit campuran tepung dan susu bubuk yg sudah diayak, tambahkan vanilla , pasta pandan dan keju, aduk rata
4. Tuang ke dalam loyang 22*22 ratakan dengan spatula, olesi dengan kuning telur,  kerat2 memanjang dengan garpu, dan taburi toping sesuai selera
5. Panggang selama 40 menit atau sampai matang, sesuaikan oven masing2

RESEP SOP IGA SAPI

by: @aras_galeri

Bahan
1 kg iga sapi
250 gr wortel
2 buah kentang
2 batang daun bawang
1 batang seledri
1 biji pala
6 cengkeh
1 batang kayu manis
2 sdm bawang merah goreng
Seruas jahe
Garam & kaldu bubuk

Bumbu halus, tumis sampai matang dengan sedikit minyak:
8 siung bawang putih kating
1 sdt merica

Caranya
1. Rebus air sampai mendidih, masukkan iga sapi, setelah mendidih buang buih kotorannya yang naik ke permukaan panci, lakukan terus sampai buih kotoran habis
•biar kuah iga gak butek
ATAU buang air bekas rebusan, lalu didihkan lagi air baru
2. Tambahkan biji pala, cengkeh, kayumanis, jahe, garam dan bumbu halus 
3. Masak dengan api kecil sampai daging iga empuk, masukkan kentang & wortel yang di potong, terakhir bumbui kaldu bubuk, cek rasa tambahkan irisan daun bawang, seledri dan bawang goreng.

Resep Alpukat Milk Cheese

Oleh: @indirapupu 👈👈👈🥘🥘🥘🙏🙏🙏

10 cup
___________________________
Bahan :
1 kg Alpukat (6bh)
500ml susu fullcream
1 kaleng susu evaporasi (380ml)
1 bks keju oles prochiz
3 sachet skm vanila
1sdm selasih diamkan dalam air secukupnya
.
Bahan Agar Alpukat :
1 bks agar swallow plain
Secukupnya perasa alpukat (aku pakai merk koepoe-koepoe)
700ml air
8sdm gula
.
Bahan Agar2 nata de coco :
1 bks nutrijell nata de coco aku pakai yg uk kecil
5sdm gula
400ml air
.
.
Cara Membuat :
1) Campur semua bahan Agar Alpukat, masak hingga mendidih lalu taruh di wadah biarkan keras, setelah keras potong² dadu
2) Masak bahan Agar² Nata de coco sama seperti diatas.
3) Haluskan 3 bh alpukat dengan blender, lalu taruh sebanyak 2 atau 3 sdm per cup
4) Potong dadu 3 bh alpukat
5)Taruh di cup potongan agar alpukat, agar nata de coco dan potongan alpukat
6) Blender jadi 1 susu uht, susu evaporasi, keju oles dan skm. Tuang di cup secukupnya. Beri selasih diatasnya lalu tutup cup, taruh di kulkas hingga dingin. Siap dinikmati ♡ 🥘🥘🥘

https://web.facebook.com/groups/1593842047453342/

Jangan lupa gabung ke grup Dapur masakan ...
Banyak resep kue dan makanan looh????????😊😊

RESEP AYAM BAKAKAK BAKAR

By susie.agung

Bahan:
1 ekor ayam pejantan atau ayam kampung muda, belah dada tidak sampai putus 
2 lembar daun salam 
1 batang serai , memarkan 
200 ml santan kental
400 ml air
Secukupnya garam 
1 sdm gula merah

Bumbu perendam:
2 ruas kunyit, bakar
3 siung bawang putih 
Secukupnya garam 

Bumbu halus:
7 butir bawang merah 
3 siung bawang putih 
2butir kemiri 
4 cabai merah besar (sesuai selera)
1 ruas jari lengkuas muda 
1 ruas jari jahe 
1 sdt merica butiran
1 sdm ketumbar 

Cara membuat:
1. Haluskan bumbu perendam, baluri ayam dengan bumbu halus tadi sampai rata, tuangi 400 ml air sampai rata dan ayam terendam, diamkan 1 jam. 
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan serai, daun salam, aduk rata, masukkan ayam beserta bumbu perendamnya, bumbui garam & gula merah, aduk rata, masak sampai air mendidih, kecilkan api, masukkan santan, aduk rata, masak terus sampai ayam matang dan santannya menyusut.
3. Ambil sisa bumbu ungkepnya, beri 3 sdm kecap manis, aduk rata untuk olesan saat membakar ayam.
4. Bakar ayam yang sudah diungkep, olesi permukaannya dengan bumbu olesan sampai rata, bakar sampai kecoklatan, angkat, sajikan segera dengan pelengkap sambal dadak dan lalapan segar.
.
.
Yukks FOLLOW 👉 @majalah_resepku

RESEP IKAN PINDANG MASAK SANTAN

By: @adjeng_mw 

Bahan :
. 4 ekor ikan pindang yg sudah digoreng
. 20 pete kupas
. 5 tomat ijo belah 4
. 3 dn salam
. Seruas laos geprek
. Garam
. 1/2 keping gulmer
. 1/2 sdt kaldu jamur
. 500ml air putih
. 65ml santan kara
. 3sdm minyak goreng (menumis)

Bumbu iris :
. 4 baput
. 7 bamer
. 4 lombok hijau besar . 15 rawit hijau

Cara :
. Tumis baput, bamer sampai layu, masukkan cabe tumis sampai matang
. Masukkan pete, salam, laos
. Tuang air, masukkan garam, gulmer, kaldu jamur, ikan masak dg api sedang
. Setelah mendidih tuang santan
. Biarkan sampai santan meresap, aduk perlahan. Masukkan tomat
. Tes rasa, sajikan .

RESEP IKAN NILA BUMBU KUNING

By @aniktriwina
.
.
Bahan
½ kg ikan nila bersihkan, lumuri air jeruk nipis dan goreng hingga matang

Bumbu Halus :
7 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabe merah besar
2 buah kemiri
2 cm kunyit
¼ sdt ketumbar bubuk

Bumbu Cemplung :
2 lembar daun salam
1 batang serai geprek
2 ruas lengkuas geprek
1 ruas jahe geprek

¼ sdt merica bubuk
500 ml air bersih
30 ml santan instan
2 tangkai daun bawang potong pendek

Secukupnya garam, gula dan kaldu bubuk

Langkah
Tumis bumbu halus dan bumbu cemplung hingga harum

Tambahkan air, garam, gula, merica bubuk dan kaldu bubuk

Masukkan ikan nila aduk sebentar dan tutup biarkan bumbu meresap dan air berkurang
Balik ikan nila dibagian sisi lain

Tambahkan santan aduk rata perlahan, tes rasa

Tambahkan daun bawang, matikan api

Noted : Resep diatas tdk pedas ya krn buat anak kecil jg. Jika mau pedes silahkan ditambah cabe sesuai selera

Resep Salad buah

By @angela_hapsari

Bahan :
Buah-buahan
🔸1 buah mangga
🔸1 buah pir
🔸1 buah kiwi
🔸100 gr anggur
🔸100 gr kelengkeng
🔸6 buah strawberry

Topping : keju parut

Bahan saus :
🔸125 yoghurt
🔸50 gr mayonnaise siap pakai
🔸1 sachet susu kental manis putih
🔸1 sdm jeruk lemon/ nipis

Cara membuat :
1. Cuci bersih buah2 an, potong2 sesuai selera.
2. Campur jadi satu bahan saus, icip rasa, sisihkan.
3. Siapkan mangkuk, masukkan buah-buahan yg sudah dipotong jadi satu, siram bahan saus. Aduk rata dan beri parutan keju diatasnya.
4. Lebih nikmat sajikan dalam keadaan dingin.

IG: https://www.instagram.com/angela_hapsari/

RESEP HUN KWE NANGKA

by @merilimatmaja

Kue yg gampang bikin nya,enak rasa nya😁 apa lg dingin2 dimkn...hhmmm so yummy😋😋😄 ini bisa dibungkus pakai daun/ pakai cetakan jg blh ya..
.
.

Resep
🌿600ml santan encer dr 1butir kelapa
🌿140gr gula pasir
🌿75gr tepung hunkwe
🌿1sdt agar2 putih
🌿garam sejumput
🌿4lmbr daun pandan
🌿daging buah nangka seckpnya,pot2 sesuai selera
🌿daun pisang utk membungkus/cetakan

Cara:
🌿campur semua bahan, aduk rata/smp gula nya larut
🌿hidupkan kompor, masak dgn api kcl. Diaduk trs ya, krn gampang gosong. Masak smp meletup2, matikan api nya trs tuang buah nangka aduk rata
🌿bungkus pakai daun selagi panas, setlh dingin simpan dikulkas. Dingin lbh enak😋😊 met mencoba😉

Maina Made Tak Semanis Madu (Kapatu Mbojo)

Lainja neku nasehat
Maira tacua tobat nasuha
Tidak ada yang sulit
Kita kerjakan sholat

Ringasi Eli adzan
Aina wara ma sok uzun
Kauba ruma Sidi sambia 
Kauna Lao sambea 

Tacua katenggo  ibadah 
mori didunia tiwara ma abadi
Matua maupun usia dini
Dimambali sara,a dei dana

Malaisi lampa rawi marombo
 Di kataho kai sarumbu
  kacia mena  iman
 Loaku mori ma aman 

Mori didunia Ra alam
Kanaepa menapa  alim 
Tangupa ku pahala 
Madantau hela

 Karna Maina Made
Wati pilina mode 
Ntaura wara di wi,i
 Amal ibadah di wa,a 

Indo bune mai oto mabongka muat
Maina sakaratul maut
Tiloamu tapa Ra tola
Wausira Kane,e ba Ruma Ra ta,ala

Salence di ka Ambi
Timba di wa,a Umbu
Tuta Tando da 
Sarumbu Toro Tando di

Tiwaumu karada 
Ncoki iu dei rade
Melainkan amal ibada
Makaneo nduku Ra bodo

kalau sudah Didalam kubur
Malaikat tanya kabar
Hai Fulan,,laina ouna la via falen😁
Karna di alam barzah
Wati sodina merek sarowa borzu 😆😆

 Man Rabbuka? Aina jawab kaimu hari rabu
 Ma Dinuka? Aina jawab kaimu watipu nikah
Ncarasi cambe 
Lajabarai macambo 😂😂😂😂

Pahala di ngupa tambah
Maira tacua katente  tembe
Tasama  sama berjemaah
Talao mena Jum,at🙏🙏🙏

BY @Jhon_Lee dalam Group "KOMUNITAS KAPATU MBOJO"

Resep Sop Ikan


Bahan:
1 ekor ikan gurame
5 butir bawang merah, iris tipis
2 siung bawang putih, geprek, iris tipis
2 cm jahe, geprek
3 cm kunyit, geprek
2 batang sereh, geprek
2 lembar daun salam
1 ikat kemangi, ambil daunnya
1 batang daun bawang, potong2
1 buah tomat, potong2
7 buah cabe rawit
1 liter air
Garam
Merica
Kaldu jamur
Minyak goreng secukupnya
.
Cara membuat:
- panaskan minyak di panci, masukan bawang merah dan bawang putih. Aduk hingga wangi. Masukan jahe, kunyit, daun salam, dan sereh. Masak hingga bawang matang dan wangi.
- masukan air, aduk rata, biarkan mendidih. Masukan ikan. Masak hingga ikan matang. Bumbui dengan garam, gula, merica, kaldu jamur. - masukan kemangi, cabe rawit, tomat dan daun bawang. Matikan api.

@Resep Bunda

RESEP PESMOL IKAN NILA

By @corygrahani
.
Bahan:
1 kg ikan nila (sesuai selera) cuci bersih, beri garam dan perasan jeruk nipis, diamkan 30 menit, lalu goreng kering, sisihkan
.
Bumbu halus:
10 butir bawmer
8 siung bawput
4 buah kemiri
½ sdt ketumbar
2 cm kunyit
Minyak goreng untuk menumis
.
Bumbu lainnya
1 cm jahe
1 cm lengkuas
2 lembar daun salam
1 batang serai
.
200 ml santan
Gula garam kaldu bubuk
1 batang daun bawang, iris kasar
2 buah cabai merah, iris kasar
5 buah cabai rawit, biarkan utuh
Cuka masak sedikit secukupnya.
Gulpas, garam, kaldu bubuk secukupnya
.
Cara buat:
Tumis bumbu halus dan bumbu lainnya sampai harum, lalu masukan santan, masak sampai mendidih.
Masukan ikan, beri gula, garam, kaldu bubuk, dan sedikit cuka masak lalu koreksi rasa.
Masuk daun bawang, cabai merah, cabai rawit, masak hingga air surut.
Sajikann.
.
SEMOGA BERMANFAAT.

RESEP TONGKOL SUWIR PEDAS

By @gdskitchen
.
Bahan:
250 gram pindang tongkol potong (ini kira-kira ya, pokoknya tadi beli 10rb dan lumayan banyak. Mau pake tongkol segar juga boleh)
Semangkok daun kemangi
Gula, garam dan penyedap rasa secukupnya
Minyak secukupnya
.
Bumbu dihaluskan:
10 buah cabe keriting
25 buah rawit merah domba
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
.
Cara:
1. Goreng tongkol sebentar, suwir-suwir, sisihlan
2. Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang, tambahkan garam, gula dan penyedap rasa. Aduk rata dan koreksi rasa
3. Masukkan ikan tongkol, aduk rata biarkan bumbu meresap, menjelang matang masukkan daun kemangi, angkat dan sajikan.

Sunday 26 September 2021

Berbagai Macam Tradisi dan Budaya Bima

 

Tradisi (kebiasaan) adalah sebuah bentuk perbuatan yang dilakukan berulang-ulang dengan cara yang sama atau kebiasaan yang turun temurun dan menjadi bagian dari kehidupan suatu kelompok masyarakat. Sedangkan Budaya Menurut Ki Hajar Dewantara Budaya merupakan hasil perjuangan masyarakat terhadap zaman dan alam.

Berbicara tentang tradisi dan budaya, maka kita tidak terlepas dari makna adat-istiadat dan karateristik budaya (lokal) yang menjadi ciri khas dalam kehidupan masyarakat itu sendiri.

 

Jadi budaya serta adat istiadat itu ada berdasarkan kebiasaan-kebiasaan hidup suatu masyarakat (society) yang melekat dan terus menerus dilakukan.

 

Berikut beberapa Tardisi dan Kebudayaan yang ada di tanah Bima:

 

1.  Sagele

Sagele adalah sebuah tradisi menanam padi atau jagung di kebun (bukit/lereng gunung) dengan diiringi musik biola atau gambus dan lagu khas Bima..

Sagele biasa dilakukan saat dimulainya bercocok tanam oleh masyarakat Bima yang tinggal di kawasan pegunungan. Kegiatan bercocok tanam menggunakan sagele dilakukan secara berkelompok yang terdiri dari kaum perempuan yang berjumlah 10 orang atau lebih (tergantung luas kebun) untuk menanam dengan gerakan menanam benih secara bersamaan dengan  mengikuti irama musik sagele yang dimainkan oleh 1 orang laki-laki. Kadang juga kaum perempuan sambil berbalas pantun khas bima (kapatu mbojo) dengan pemain sagele ditengah-tengah proses bercocok tanam.

Kegiatan ini semata untuk menghibur para pekerja pada saat proses menanam dan juga dengan gerakan seirama tersebut membuat proses menanam lebih cepat selesai serta membuat rasa letih saat menanam seakan tidak terasa...

Di daerah asal saya di Wera, sampai sekarang masih bisa kita jumpai orang yang melakukan proses bercocok tanam dengan Sagele ketika musim hujan akan tiba.

 

2.  Mbolo Kaboro

Salah satunya tradisi pembuka hajatan di Bima ialah ’Mbolo Kaboro’. Dalam bahasa Indonesia Mbolo artinya Lingkar dan Kaboro artinya Kumpul. Menurut hemat saya jika dijabarkan panjang lebar maknawi dari kata “Mbolo Kaboro” ini ialah kita/ masyarakat/ warga sekita berkumpul dan duduk membentuk lingkaran untuk bermusyawarah dan mufakat dalam rangka mendapatkan kesepakatan, solusi, jalan keluar, dari kegiatan yang akan dilakukan nantinya.

’Mbolo Kaboro’ merupakan tradisi permusyawaratan terbuka untuk mengawali suatu hajatan, seperti untuk merencanakan pernikahan, sunatan dan lainnya. Tahapan dalam pelaksanaan Mbolo Kaboro, yakni prosesi “Teka ra Ne’e”, yakni sumbangan kepada keluarga yang berhajat oleh masyarakat, baik dalam bentuk uang ataupun barang seperti beras, kue, minuman dll. Tujuannya agar keluarga yang berhajat tidak menanggung beban sendiri dalam melaksanakan sebuah hajatan. Dalam Mbolo Kaboro, kesepakatan pendapat terkait waktu dan tempat pelaksanaan hajatan dikhususkan para kaum lelaki, sedangkan kaum wanita dikhususkan untuk membicarakan urusan dapur.

Tradisi budaya “Mbolo Kaboro” masih menjadi warisan leluhur Suku Mbojo yang tetap dilestarikan masyarakat Bima sampai saat ini.

 

3.  Hanta Uma

Hanta adalah bahasa Bima yang artinya Angkat (memindahkan) sedangkan Uma berarti Rumah. Sehingga Hanta Uma adalah kegiatan Gotong Royong masyarakat Bima memindahkan rumah.

Rumah yang bisa dipindahkan ini adalah Uma Haju atau rumah kayu (rumah panggung) sebagai tempat tinggal masyarakat Bima. Dalam prosesinya, proses hanta uma ini harus dilakukan oleh banyak orang hingga mencapai puluhan orang. Setiap orang mengambil bagian masing-masing dari 1 buah rumah utuh yang diangkat/ dipindahkan.

Hanta uma ini tidak sembarang dilakukan, harus ada panggita atau ahli khusus untuk mengarahkan warga agar posisi rumah yang diangkat tidak miring bahkan salah tempat. Rumah diangkat dengan menggunakan batangan kayu panjang yang telah diikat pada Ri'i (tiang rumah).

Warga yang ingin memindahkan rumahnya terlebih dahulu menginformasikan kepada warga lain melalui toa masjid. Di situ warga dengan sendirinya berbondong-bondong datang ke tempat rumah yang akan dipindahkan. Setelah selesai memindahkan rumah dari tempat lama ke tempat baru, semua warga kemudian menikmati santapan yang sebelumnya telah disiapkan oleh pemilik rumah. Di moment inilah keakraban warga terjalin erat.

Jadi ingat waktu kecil ketika menyaksikan prosesi Hanta Uma dua (ua) Weo dari Kampo Kiki ke Kalate Koro dan beberapa tahun kemudian di hanta lagi dari Kalate Koro ke Kampo Kiki lagi... itu rumah udah kaya motor aja bolak balik 😀😀😀

 

4.  Rimpu

Rimpu adalah busana wanita berupa sarung tenun khas Bima (Tembe Nggoli) yang digunakan oleh para muslimah di Kesultanan Bima. Kegunaannya adalah sebagai penutup kepala dan bagian tubuh bagian atas. Rimpu terdiri dari dua lembar kain sarung. Sarung pertama digunakan untuk menutupi kepala sehingga yang terliihat hanya bagian muka atau mata saja. Kain kedua diikat di perut dan digunakan sebagai pengganti rok. Rimpu diperkenalkan pertama kali di Bima pada akhir abad ke-17 M.

Budaya Rimpu telah hidup dan berkembang sejak berdirinya Kesultanan Bima. Rimpu sendiri mengandung nilai-nilai khas yang bernuansa Islam. Rimpu untuk perempuan yang belum menikah dengan yang sudah menikah juga dibedakan. Jika perempuan yang  belum menikah, maka rimpu dipasang hingga menutupi semua wajah (Rimpu Mpida), hanya memperlihatkan kedua mata. Rimpu model ini sering disebut cadar ala Bima. Dalam kebudayaan masyarakat Bima, wanita yang belum menikah tidak boleh memperlihatkan wajahnya kepada yang bukan Mahramnya. Tetapi untuk perempuan yang sudah menikah, sudah boleh memperlihatkan wajahnya dengan rimpu tersebut (Rimpu Colo). Rimpu model ini pada bagian wajah sudah dibolehkan untuk terbuka atau kelihatan.

Budaya Rimpu (Rimpu=Pemakaian sarung yang menyerupai Ninja dan di pakai sebagai kerudung dengan menggunakan sarung nggoli”) merupakan simbol yang yang selalu ada pada wanita Bima dari zaman dulu, hampir setiap kemana-mana “Rimpu Tembe Nggoli” selalu di kenakan oleh wanita di tanah Bima. Namun seiring perkembangan zaman, apalagi dimasa sekarang ini, Rimpu sangat jarang kita temuai kecuali ketika ada acara-acara adat, karnaval, keagamaan, dll.

Sungguh sangat disayangkan dengan budaya asli Bima yang perlahan-lahan mulai ditinggalkan/hilang.

 

5.  Ntumbu Tuta

Salah satu budaya Bima yang ikonik dan masih bertahan adalah Ntumbu Tuta (adu kepala). Budaya dan sekaligus keseniaan ini berlokasi di Kecamatan Wawo Kabupaten Bima. Tradisi yang sudah berumur sama dengan keberadaan daerah Bima ini tidak sembarang orang dapat memainkannya. Hal ini karena perlu dipelajari secara serius dan mendalam melalui seorang guru. Karena kalau kita asal-asalan bisa-bisa kepala kita berdarah, bengkak, bahkan mungkin pecah 😀😀😀 jangan dicoba, cukup nonton aja Ntumbu Tuta aja..

Sehingga tidak heran, hanya terdiri dari beberapa orang saja yang mampu memerankan tradisi tersebut. Belum lama ini digelar budaya Ntumbu Tuta (adu kepala) untuk menyambut kedatangan Menparekraf Bpk Sandiaga Uno yang datang berkunjung ke Tanah Bima  dan mendapat perhatian luas dari masyarakat Bima maupun luar Bima yang banyak menonton.

 

6.  Pacoa Jara

Pacoa Jara atau dalam bahasa Indonesia disebut “Pacuan Kuda” merupakan kebiasaan masyarakat Bima dari zaman dulu sampai sekarang yang masih dilestarikan secara turun temurun. Di Bima paling tidak pacuan kuda diselenggarakan 2 kali setahun, yaitu pada hari-hari besar seperti Hari Proklamasi (Agustus) dan Hari Pemuda (Oktober). Pacuan kuda ini dilaksanakan dalam bentuk kejuaraan, bahkan melibatkan juga peserta dari daerah lain, Dompu, Sumbawa, hingga dari Lombok.

Dalam rangka kejuaraan atau lomba “Pacoa Jara” biasanya sangat banyak peserta yang mendaftar...

Selain di Panda, arena “Pacoa Jara” ada juga di kota Bima dan di Kec Sila. 

 

7.  Maja Labo Dahu (Semboyan Budaya)

Masyarakat bima memiliki semboyan budaya yang dikenal dengan istilah “Maja Labo Dahu”. Setiap aturan yang berdasarkan budaya ataupun hasil karya manusia adalah tidak akan pernah lepas dari aturan Tuhan, mulai dari undang-undang Negara sampai pada tataran kebudayaan seperti yang dimilki oleh Bima itu sendiri.

Dalam Bahasa Bima kata Maja berarti Takut, Labo berarti Serta dan Dahu berarti Takut. Jika kita meninjau kata di atas secara semantik atau maknawi, Maja (malu) bermaknakan bahwa orang ataupun masyarakat Bima akan malu ketika melakukan sesuatu diluar daripada koridor tuhan, apakah itu kejahatan, perbuatan dosa dan lain sebagainya baik yang berhubungan dengan manusia ataupun terhadap tuhannya. Dahu (takut), hamper memilki proses interpretasi yang sama dengan kata Malu tersebut. Sama-sama takut ketika melakukan sesuatu kejahatan ataupun keburukan. Sebagai tambahan bahwa, orang Bima akan malu dan takut pulang ke kampung halaman mereka ketika mereka belum berhasil di tanah rantauan.

 

 #ini hanya sebagian, tentu masih ada lagi tradisi dan budaya bima yang lainnya

 

Penyusun: M. AL. FURQAN

ANDA PENGUNJUNG KE :

CARI ARTIKEL LAIN DI BLOG INI DENGAN MEMASUKKAN KATA PADA KOLOM SEARCH DIBAWAH