Kadang kala dalam kehidupan sehari-hari kita tidak menyadari melakukan kesalahan, sehingga mengulanginya terus menerus,..
Begitu halnya saat kita mengoperasikan PC/Laptop (sistem operasi windows), banyak kesalahan yang kita perbuat akan tetapi kita tidak sadar jika hal tersebut adalah salah. Karena kita tidak mengetahuinya atau kurang mendapatkan informasi menganai hal tersebut.
Berikut saya share beberapa kesalahan yang sering dilakukan oleh pengguna PC/Laptop dalam sistem operasi windows:
1. Melakukan Format ulang Flashdisk atau Harddisk Exsternal yang terkena Virus, setelah komputer diformat ulang Flashdisk atau Harddisk tersebut dipasang lagi ke komputer yang terkena Virus.
2. Melakukan Install ulang komputer yang terkena Virus dengan harapan Virus tersebut musnah, tetapi partisi hardisk yang lainnya tidak diformat, jadi setelah selesai atau restart dan masuk ke Desktop, Virus tersebut sudah menyebar lagi misalnya kena virus ranmitatau virus Shortcut.
3. Melakukan Install ulang Komputernya karena salah satu Driver tidak berjalan misalnya Soundcard tidak berbunyi, VGA tidak maksimal, dll. Padahal setelah Install ulang pun Driver tersebut juga tetap tidak terpasang.
4. Memasang Deepfreeze akan tetapi hanya di Partisi System saja (Drive C) sedangkan partisi lainnya (Drive D, E, F, dll) tetap terbuka, padahal begitu menancapkan Flashdisk yang ada Virusnya, Virus akan langsung menyebar ke partisi tersebut, jadi begitu akan meng-install Aplikasi dan membuka Deepfreeze, Virus yang sudah ada di Drive D, E, dll, langsung menyebar ke System (Drive C).
5. Menyimpan data penting di System (Drive C) padahal anda sering melakukan install ulang pada komputer anda.
6. Melakukan Update Windows dengan harapan bisa menambal Bug yang ada di OS tersebut, padahal Windows yang dipakai adalah Windows bajakan.
7. Memakai Anti Virus lebih dari satu, sehingga system menjadi Crash, karena Anti Virus A mnganggap Anti Virus B sebagai Virus dan sebaliknya (kecuali beberapa anti virus yang compatibel dengan anti virus yang lain, seperti Smadav).
8. Membuka dokumen yang berformat ODT, ODS, dan ODP yang anda buat di Warnet yang ber-OS Linux dengan Microsoft Office 2007 kebawah dan tidak bisa dibuka, terus mendatangi Warnet dan marah-marah dengan OP warnet tersebut.
9. Jika Komputer Hang sering berasumsi bahwa Komputer tersebut terkena Virus, dan melakukan Scan ke Seluruh Hardisk yang akan memakan waktu tidak sebentar, setelah proses scaning selesai Virus tidak ditemukan.
10. Sering Lupa menyimpan Driver penting bawaan dari Hardware yang dibeli, misalnya Driver Priter ataupu driver Motherboard.
Penutup
Saya berharap dengan artikel ini para pembaca dapat lebih pintar dalam mengoperasikan windows, tidak ada rasa ingin menggurui dari penulis. Disini penulis hanya berbagi ilmu agar para pembaca tidak terjebak pada satu masalah yang sama. Semoga membantu.
Source: http://erplan-lucca.com
No comments:
Post a Comment
Tulis komentar Anda disini