TRANSLATE ARTIKEL INI KE DALAM BAHASA LAIN DENGAN MENGKLIK PILIH BAHASA DIBAWAH

Sunday, 24 October 2021

CIRI-CIRI ORANG YANG MENDAPAT HIDAYAH ALLAH

بِسْـــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

▪️ CIRI-CIRI ORANG YANG MENDAPAT HIDAYAH ALLAH ▪️

🖇️ Ciri-ciri orang yang mendapat hidayah, diantaranya adalah:

🔹1. Dipahamkan perkara agama, dapat membedakan mana yang sesuai Al-Qur'an dan Sunnah.

🔹2. Mulai mencari-cari (haus) kajian ilmu agama, senang menghadiri majlis ta'lim, senang mendengarkan ceramah agama, senang mempelajari Al Qur'an dan Hadits.

🔹3.Membenahi ibadah shalatnya sesuai sifat shalat Nabi dan sunnah-sunnahnya, membenahi cara wudhu'nya dan bacaan dzikir usai shalatnya dan lainnya.

🔹4. Mulai menanyakan / mencari apa dalil dari suatu ibadah, tidak pernah lagi Taqlid Buta, tidak mau lagi ikut-ikutan saja.

🔹5. Membenahi bacaan Al Qur'an-nya dan menambah hafalannya dengan niat bisa hafal al-Qur'an.

🔹6. Mulai berpenampilan sebagai seorang Mukmin. Bagi pria berjenggot dan bercelana diatas mata kaki (tidak isbal). 
Bagi wanita memakai hijab Syar'i.

🔹7. Selalu shalat fardhu di awal waktu. 
Bagi laki-laki selalu shalat fardhu berjamaah di Masjid kecuali ada udzur syar'i. 
Bagi Perempuan shalat fardhu di rumah.

🔹8. Semakin giat mengerjakan shalat sunnah, terutama sunnah rawatib, tahajud, witir, dhuha, dll.

🔹9. Menjauhi dan meninggalkan perkara agama yang bid'ah dan syubhat.

🔹10. Mulai rajin bersedekah walaupun sedikit dan meninggalkan riba. 
Bagi laki-laki langsung berhenti merokok. 
Dan meninggalkan ghibah baik laki-laki dan perempuan.

🔹11. Tidak mengenyangkan perut saat makan minum, khawatir ibadah shalatnya akan terganggu. 
Mulai mengemari memakan buah kurma dan apa pun yang disukai Rasulullah Shalallahu 'alaihi wa salam.

🔹12. Seringkali terbangun sendiri di sepertiga akhir malam, Qiyamul Lail.

🔹13. Mulai menjalankan sunnah Rasulullah di kehidupan sehari-hari, menghafal doa masuk keluar rumah/ masjid/ kamar mandi, doa makan minum/ tidur bangun/ naik kendaraan, dsb.

🔹14. Tidak mau lagi bersalaman dengan orang-orang yang bukan mahramnya. 
Bagi laki-laki menundukkan pandangannya terhadap wanita. 
Bagi perempuan tidak mengunakan parfum yang berlebihan dan membantu kaum lelaki dalam menjaga pandangannya.

🔹15. Sering mengingat mati, bertambah baguslah persiapannya. 

🔹16. Selalu berbicara diatas kebenaran, menyampaikan yang benar, menjauhi debat (apalagi debat kusir dengan orang-orang jahil/bodoh).

👉 Yang mana poin-poinmu sahabatku...
Hitunglah sendiri di dalam hati kemudian tambahkan/ tingkatkan ketakwaanmu. 

Tapi, Ingat .. ❗
Rahasiakan ketakwaanmu hanya kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala.

🔐 Semoga Allah senantiasa memberikan hidayah-Nya kepada kita semua. Aamiin.

➖➖➖➖➖➖
بارك الله فيكم 🌸

ANDA PENGUNJUNG KE :

CARI ARTIKEL LAIN DI BLOG INI DENGAN MEMASUKKAN KATA PADA KOLOM SEARCH DIBAWAH